Thursday, 21 August 2014 14:58

Jakarta (Phinisinews) - Mahkamah Konstitusi (MK) menolak seluruh permohonan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden yang diajukan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa, kata Ketua Majelis Hakim Hamdan Zoelva saat membacakan putusan sidang sengketa Pilpres di Jakarta, Kamis. (Pnc/Ai)

Thursday, 21 August 2014 12:48

Surabaya (Phinisinews) - Konsul Jenderal Amerika Serikat di Surabaya Joaquin Monserrate menilai pemilihan presiden di Indonesia pada 9 Juli 2014 mengalahkan Pilpres AS pada 2008, sehingga pilpres di Indonesia telah memecahkan rekor dunia.

"Menurut data saya, Presiden Obama terpilih dalam pilpres AS tahun 2008 yang diikuti 131.071.135 orang, sedangkan pilpres di sini pada 9 Juli 2014 diikuti 133.577.277 orang. Itu rekor dunia," katanya di sela-sela halalbihalal Konjen AS di Surabaya, Kamis sore.

Dalam acara yang dihadiri puluhan tokoh masyarakat dari kalangan pemerintahan, tokoh agama, tokoh masyarakat, akademisi, dan kalangan pers itu, ia menjelaskan fakta itu menunjukkan lebih banyak orang Indonesia yang percaya dengan sistem demokrasi.

"Padahal, ada orang yang bilang bahwa masyarakat Indonesia tidak siap dengan demokrasi, bahkan ada yang bilang bahwa demokrasi itu tidak cocok untuk Indonesia, tapi buktinya ada 133 juta lebih suara yang setuju dengan sistem demokrasi itu di sini," katanya.

Didampingi Wagub Jatim H Saifullah Yusuf, diplomat AS yang sudah dua kali bertugas di Konjen AS di Surabaya itu secara berkelakar menyatakan rekor itu akan direbut kembali oleh masyarakat AS pada Pilpres AS tahun 2016.

"Hanya enam tahun, rekor suara terbanyak di dunia yang diraih Amerika itu sudah direbut Indonesia, karena itu dua tahun lagi akan kita ambil (rebut) rekor itu," katanya dalam acara yang dihadiri 'sahabat baru' dari perjalanan 'US Independence Day Roadshow' (Juni).

Ditanya pers tentang capres yang didukungnya, ia menyatakan tidak mendukung calon yang ada, tapi mendukung rakyat Indonesia yang memberikan suara terbanyak di dunia itu. "Siapapun yang menjadi capres, kami siap bekerja sama secara komprehensif," katanya.

Menurut dia, kerja sama itu bisa dilakukan AS dan Indonesia dalam bidang pendidikan, ekonomi, sosial, dan demokrasi. "Dalam bidang demokrasi, kita mungkin bisa bekerja sama mendorong demokrasi di Irak, Vietnam, Thailand, ya mungkin saja," katanya.

Dalam bidang pendidikan, pihaknya sudah lama menjalin kerja sama dengan Provinsi Jatim dan Jabar dengan menempatkan 160 relawan yang tergabung dalam "Peace Corps" untuk mengajar Bahasa Inggris kepada siswa SMP/SMA. "Dari 160 relawan itu ada 90-an di Jatim," katanya.

Dalam bidang sosial dan ekonomi juga akan ditingkatkan. "Yang jelas, dalam 'US Independence Day Roadshow' ke Malang, Batu, Blitar, Ponorogo, Madiun, Ngawi, Jombang, Mojokerto, dan Bangkalan itu, kami diterima dengan murah hati, sehingga kami seperti di rumah sendiri," katanya.

Untuk mempererat hubungan itu, Konsul AS memperkenalkan enam diplomat baru yang bertugas di Konjen AS di Surabaya dalam Halalbihalal yang dihadiri puluhan "sahabat" dari berbagai daerah di Jatim itu.

Keenam pejabat baru adalah Brandon Possin (Kepala Bidang Politik dan Ekonomi), Carolina Escalera (Kepala Bidang Humas), Zachary Haugen (Wakil Konsul), Joyce Clark (Kepala Program Informasi), Kevin Irvine (Kepala Bidang Keamanan Regional), dan James Cabansag (Wakil Kepala Bidang Keamanan Regional).

Dalam kesempatan itu, Wagub Jatim H Saifullah Yusuf menyatakan tokoh yang hadir dalam Halalbihalal di Konjen AS di Surabaya membuktikan bahwa "sahabat" AS di Jatim cukup banyak, apalagi "sahabat" yang hadir mewakili banyak kalangan, seperti pemerintah, tokoh, masyarakat, akademisi, pers, dan sebagainya.

"Apalagi, Halalbihalal ini diadakan Konjen Amerika, sebab Halalbihalal itu merupakan budaya Islam khas Nusantara yang tidak ada di negara Islam manapun, termasuk di Timur Tengah, meskipun Halalbihalal itu bahasa Arab, tapi orang Arab sendiri tidak mengerti," katanya. (Pnc/Int-An/Ai).

Thursday, 21 August 2014 07:13

Makassar (Phinisinews) - Merokok membawa banyak masalah kesehatan, namun masih banyak orang yang belum bisa meninggalkan kebiasaan merokok. Walaupun sebagian orang telah mencoba untuk lepas, namun tetap saja tidak membuahkan hasil.

Melalui cara-cara berikut seperti yang dikutip dari  www.meetdoctor.com  Anda dapat menjalankan proses menghilangkan kebiasaan merokok yang telah menjerat Anda selama ini:

  1. 1.      Yakinkan diri untuk berhenti
    Kuatkan niat jika Anda ingin benar-benar berhenti merokok. Alasan “tidak baik bagi kesehatan” saja bukanlah hal yang cukup. Jadi, Anda memerlukan alasan yang lebih kuat dan masuk akal. Misalnya, menghindari keluarga dari asap rokok, ingin terlihat lebih awet muda, menjaga penampilan, atau menghindari kanker paru-paru.

    2. Jangan lakukan sendiri
    Jika Anda ingin berhenti merokok, beritahukanlah keluarga, kerabat, dan teman-teman terdekat Anda. Hal itu dapat membantu Anda untuk benar-benar berhenti merokok. Pasalnya, mereka akan selalu mengingatkan bahwa Anda sedang menjalani proses berhenti merokok.

    3. Lakukan terapi
    Berhenti total untuk tidak merokok tidak semudah membalikkan telapak tangan. Banyak orang yang mencoba berhenti tanpa melakukan terapi justru malah akan kembali merokok. Mereka beralasan nikotin pada rokok menyebabkan ketergantungan. Otak menjadi terbiasa dengan nikotin dan sangat membutuhkannya.

    4. Jauhkan diri dari pemicu merokok
    Kebanyakan orang berasumsi bahwa “teman” untuk minum kopi adalah rokok. Cobalah mengganti rokok dengan roti atau beralihlah ke pteh. Jika Anda merokok seusai makan, segeralah menyikat gigi atau mengunyah beberapa permen karet untuk menghindari keinginan yang kuat untuk merokok.

    5. Berolahraga
    Perlu Anda ketahui, aktivitas fisik seperti berolahraga dapat membantu Anda mengurangi kecanduan nikotin. Olahraga ringan seperti berjalan bersama binatang peliharaan juga dapat membantu Anda. Selamat mencoba!. (Pnc/Int-mdc/Ai).
Thursday, 21 August 2014 05:58

Makassar  (Phinisinews) – Pelatih club mega bintang Real Madrid, Carlo Ancelotti  akan mewujudkan ambisi Los Blancos menjadi club super untuk meraih juara di semua turnamen dengan meracik rivalitas bintang-bintang utamanya, terutama  Cristiano Ronaldo  (CR7) dengan mendatangkan super star Columbia, James Rodriquez  (JR)  yang didatangkan dari AS Monaco.

JR yang berusia 23 tahun tersebut didatangkan dengan nilai transfer  Rp1,16 triliun atau 60 juta poundsterling.  Padahal di kandang Real Madrid sudah bercokol para bintang  dengan kualitas mumpuni yang ditransfer juga dengan nilai tinggi seperti Gareth Bale,  Karim Benzema,  Di Maria, Luka Modric dan lainnya.

Kehadiran JR dipastikan menimbulkan rivalitas tinggi internal Real Madrid terutama CR7, Gareth Bale. Karim Benzema dan Di Maria.

Tiap pemain pasti akan menampilkan performance terbaik agar selalu masuk di linestart di tiap pertandingan penting, sehingga racikan dan strategi pelatihan Ancelotti akan menentukan hasil maksimal dari pasukan mega bintangnya.

Semua lawan di Liga Spanyol,  Liga Eropa dan Liga-liga lainnya  harus bekerja keras untuk bisa mengimbangi pasukan Ancelotti. Sebab beberapa pelatih dengan barisan pasukan yang terus dibenahi siap mewarnai kompetisi di semua liga, seperti Barcelona, Manchester United dengan pelatih barunya Van Gaal, Bayern Munchen (Pep Guardiola), Chelsea  (Jose Morinho) dan lainnya.

Tidak membutuhkan waktu lama, James Rodriguez langsung menciptakan rekor di laga pertamanya di kandang Real Madrid, Santiago Bernabeu. Gelandang serang 23 tahun itu menjadi pemain Kolombia pertama yang mencetak gol untuk Los Blancos di laga resmi saat melawan Atletico Madrid  (19/8).

James melakoni laga resmi pertama di depan publik Santiago Bernabeu pada leg 1 Piala Super Spanyol melawan Atletico.  Mantan pemain AS Monaco itu menggantikan posisi Cristiano Ronaldo di babak kedua.

James kemudian sukses membobol gawang Atletico pada menit ke-81. Sayangnya, Madrid gagal mempertahankan keunggulan setelah Raul Garcia membobol gawang Iker Casillas, 7 menit kemudian.

Meski gagal membawa Madrid mengakhiri leg 1 dengan kemenangan, James tetap mampu menciptakan prestasi tersendiri. Seperti dilansir Mister Chip, gelandang yang bersinar di Piala Dunia 2014 itu menjadi pemain asal Kolombia pertama yang mampu mencetak gol untuk Madrid di laga resmi sepanjang 112 tahun sejarah klub.

Selain itu, James menjadi pemain asal Kolombia ketiga yang bermain di ajang Piala Super Spanyol. Sebelumnya, ada Freddy Rincon dan Pedro Mosquera.

"James bermain bagus. Di babak kedua tim bermain dengan tempo dan intensitas lebih tinggi karena kehadirannya. Dia mencetak gol pertamanya untuk Madrid, dan itu memberinya kepercayaan diri," ujar pelatih Madrid, Carlo Ancelotti, seperti dilansir situs resmi Madrid. (Dihimpun dari berbagai sumber/Mitha Mayestika).

Thursday, 21 August 2014 05:54

Jakarta (Phinisinews) - Massa pendukung pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa yang akan berunjuk rasa tertahan di Jalan Merdeka Selatan, karena akses jalan menuju Gedung Mahkamah Konstitusi ditutup dari arah Bundaran Bank Indonesia (patung kuda), Jakarta, Kamis.

"Hari ini kami mengawal putusan MK. Dikhawatirkan ada hal yang tidak diinginkan jika tidak ada pengawalan, maka kita kawal sampai putusan itu keluar (dibacakan)," kata perwakilan demonstran Muhammad Ihsan Sanusi di Jalan Merdeka Selatan, Jakarta, Kamis.

Dia mengatakan pihaknya telah melakukan koordinasi agar seluruh pimpinan massa berkumpul dalam satu komando agar mencegah terjadinya tindakan yang tidak diinginkan.

"Kami akan berkumpul di satu titik saja (Jalan Merdeka Selatan), untuk mencegah kemacetan. Kami juga dari awal persidangan selalu taat akan aturan, santun dan menghormati prosedur keamanan," ujar dia.

Ihsan mengatakan bahwa massa Prabowo-Hatta datang dari berbagai daerah antara lain Jakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat, NTB.

"Kami perkirakan massa  jumlahnya 1.000.000 orang. Tapi kalau semua massa boleh masuk ke Jakarta, jumlahnya pasti akan lebih banyak lagi," ujar dia.

Ihsan juga menekankan pihaknya menerima apapun putusan MK. Apabila putusan itu tidak mengabulkan gugatan Prabowo-Hatta, pihaknya mengatakan akan memperjuangkannya terus dengan damai.

"Seperti diketahui mungkin nanti juga akan diperjuangkan di parlemen," kata dia.

Berdasarkan pantauan, ratusan petugas kepolisian tampak berjaga-jaga membentuk pagar betis di sejumlah titik akses menuju Gedung Mahkamah Konstitusi. Sedikitnya dua mobil "water canon" disiagakan di kawasan itu.

Pihak kepolisian juga membentangkan kawat berduri di sepanjang jalan untuk menutup akses menuju Gedung Mahkamah Konstitusi.

Mahkamah Konstitusi dijadwalkan akan membacakan putusan sidang gugatan Pilpres hari ini pukul 14.00 WIB. (Pnc/Int-An/Ai)

Thursday, 21 August 2014 05:49

Cianjur (Phinisinews) - Polres Cianjur, Jabar, Kamis, melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan yang melintas dari arah Bandung menuju Cianjur dan Jakarta, sebagai upaya penyekatan terhadap massa dengan tujuan Kantor MK di Jakarta.

Ratusan petugas yang terdiri dari anggota Polres Cianjur dan Kodim 0608 Cianjur, sejak pagi hingga siang menjelang disiagakan di pintu masuk Kabupaten Cianjur, tepatnya di Jalan  Raya Eks Tol Citarum.

Ratusan petugas itu, sempat melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan bernopol luar kota  seperti Bandung, yang melintas di jalur tersebut, sebagai upaya menghindari massa pendukung salah satu pasangan capres menuju kantor MK di Jakarta, terkait putusan sengketa Pilpres.

Kapolres Cianjur, AKBP Dedy Kusuma Bakti, mengatakan, upaya penyekatan dan antisipasi terjadinya aksi anarkis menjelang dan sesudah dibacakanya amar putusan MK terkait sengketa pilpres yang akan diumumkan hari ini, pihaknya menyebar ratusan anggota dibantu anggota TNI.

Upaya tersebut dilakukan dengan berbagai cara, seperti menjaga ketat dan melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan yang melintas di pintu masuk dan keluar Cianjur.

Hal yang sama tutur dia, dilakukan di sejumlah titik di Cianjur, seperti di wilayah Segar Alam- Jalan Raya Puncak, Cibeet-Jonggol dan Jalan Raya Sukabumi-Cianjur, dimana ratusan petugas melakukan pemeriksaan dan imbaun pada penguna jalan.

"Kita juga melakukan pemeriksaan sebagai upaya penyekatan agar massa tidak berbondong-bondong ke Jakarta, untuk melakukan aksi dukungan terhadap putusan MK yang akan dibacakan hari ini," katanya.

Selain melakukan pemeriksaan ungkap dia, pihaknya mengimbau bagi penguna jalan yang melintas, untuk menghindari sejumlah titik rawan macet di sepanjang jalur tersebut dan tidak terpancing isu yang dapat memancing aksi anarkis terkait putusan MK.

Sedangkan upaya penyekatan dan pengamanan putusan MK tersebut, jelas dia, akan dilakukan hingga selesai dibacakannya putusan, namun pihaknya berharap tidak ada aksi anarkis sebelum dan sesudah dibacakannya putusan MK.

Sementara itu, menjelang pengumuman putusan MK, pengamanan ketat terlihat dilakukan di Kantor KPU Cianjur, di Jalan Ir H Juanda, dimana ratusan petugas TNI dan Polri bersiaga dengan senjata lengkap, untuk menjaga hal yang tidak diinginkan. (Pnc/Int-An/Ai).

Wednesday, 20 August 2014 16:37

Paris (Phinisinews) - Kehamilan Milla Jovovich ternyata berpengaruh pada peluncuran "Resident Evil: The Final Chapter". Bahkan, film ini tidak akan rilis sampai tahun depan.

Seri terakhir dari "Resident Evil", seharusnya sudah mulai masa produksi. Namun, karena kehamilan Milla, hal tersebut terpaksa ditunda. Sejak awal seri "Resident Evil", Milla selalu berperan sebagai Alice.

Pengumuman mengenai penundaan masa produksi film tersebut pun dilakukan oleh Milla dan sang sutradara yang juga suaminya, Paul W.S Anderson, pada 18 Agustus waktu setempat. Mereka mengatakan, akan menunda proses produksi film sampai anak keduanya lahir.

"Ini pengumuman resmi bahwa saya sangat tidak sabar untuk terbang ke Cape Town, Afrika Selatan untuk menggarap 'Resident Evil: The Final Chapter'. Tapi.. suami saya, Paul dan saya sendiri sedang menanti kelahiran bayi kami!!," ujar Milla dilansir Aceshowbiz, Selasa (19/8).

"Sejauh ini kami melakukan banyak diskusi, kami semua berpikir mungkin akan lebih baik jika menunggu sampai bayinya lahir, sebelum kita masuk dalam set film. Tidak dapat dibayangkan, apa yang akan terjadi dengan perut saya. Kami tidak berpikir, jika seseorang yang sedang hamil dan zombie merupakan paket yang bagus," lanjut dia.

Milla juga mengatakan, dia dan suaminya ingin jika sekuel terakhir dari "Resident Evil" mendapatkan hasil yang sangat bagus. Oleh karena itu, dia meminta maaf dan mohon pengertian pada seluruh penggemar film tersebut untuk menantinya.

"Terimakasih semua atas pengertian kalian," tutup Milla. (Pnc/Ghc/Ia)

Wednesday, 20 August 2014 14:33

Jakarta  (Phinisinews) - Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2014, mulai Rabu (20/8) pukul 11.00 WIB, membuka secara resmi pendaftaran secara online  di www.panselnas.menpan.go.id.

Dikutip dari laman Sekretariat Kabinet di Jakarta, Rabu, formasi CPNS tahun ini terdiri dari formasi K/L (Kementerian dan Lembaga) dan formasi di Instansi Pemerintah Provinsi/Kabupaten/Kota. 

Formasi akan ditampilkan di sini secara bertahap, sesuai dengan ketersediaan data yang telah selesai diproses dan memenuhi ketentuan yang berlaku.

Kementerian PAN dan RB telah mengumumkan 68 kementerian dan lembaga yang membuka formasi. Sedangkan untuk formasi Daerah terdiri atas 400 instansi, yaitu 28 Pemerintah Provinsi dan 455 Perintah Kabupaten/Kota.

Total formasi yang dibutuhan untuk 68 K/L sebanyak 24.928 lowongan pekerjaan, sedangkan formasi di daerah sebanyak 38.824 lowongan.

Panitia seleksi nasional (Panselnas) CPNS 2014 melakukan penyederhanaan pendaftaran CPNS, yakni dengan pendaftaran sistem online melalui website panselnas.menpan.go.id untuk semua lulusan baik SMA, D3, S1.

Dari laman http://panselnas.menpan.go.id/ yang kemudian dilanjutkan ke laman demo https://panselnas.menpan.go.id/, panselnas.menpan.go.id, terdapat sejumlah syarat yang perlu diperhatikan.

Diantaranya, seleksi hanya dapat diikuti melalui tahap pendaftaran di portal ini di mana pendaftar wajib memiliki alamat surat elektronik yang berlaku.

Menpan juga merinci imbauan lain seperti mengisi formulir dengan cermat hingga imbauan bahwa penerimaan dilakukan tanpa dipungut biaya. (PNC/Int-An/AI)

Galleries

 
  Penulis : Redaksi  /  Editor : Fred Daeng Narang Bulukumba, Sulsel (Phinisinews.com) – Masyarakat adat...
  Penulis : Fred Daeng Narang  /  Editor : Mitha K Makassar (Phinisinews.com) – Kawasan Wisata Terpadu Gowa...
  Penulis : Andi Mahrus Andis.   Makassar (Phinisinews.com) - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Sulawesi...
  Penulis : Redaktur Medan (Phinisinews.com) - Ketua Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Pers Indonesia, Hence...

Get connected with Us