KPU Makassar Tetapkan Walikota Makassar Periode 2021-2025

KPU Makassar menetapkan Walikota dan Wakil Walikota Makassar periode 2021-2025. (Foto : Rifan). KPU Makassar menetapkan Walikota dan Wakil Walikota Makassar periode 2021-2025. (Foto : Rifan).
 

Penulis : Rifan  /  Editor : Fred Kuen

Makassar (Phinisinews.com) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Makassar menggelar rapat pleno terbuka penetapan Mohammad Ramdhan Dhani Pomanto - Fatmawati Rusdi sebagai Walikota dan Wakil Walikota Makassar terpilih periode 2021-2025 di Makassar, Sabtu.

Penetapan sesuai Surat Keputusan (SK) KPU Makassar Nomor 020/PL.02.7-Kpt/7371/KPU-Kot/I/2021 tentang penetapan pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Makassar.

Ketua KPU Makassar, M Farid Wajdi merinci perolehan suara Mohammad Ramdhan Pomanto dan Fatmawati Rusdi, nomer urut 1 sebanyak 218.908 suara atau 41,3 persen dari total suara sah.

Walikota dan Wakil Walikota Makassar terpilih Ramdhan Pomanto dan Fatmawati Rusdi menyatakan telah menyiapkan program 100 hari kerja kepemimpinannya.

Ada tiga program yang akan diprioritaskan pasca pelantikannya nanti yakni penanganan Covid-19, Bencana serta Pelayanan Publik.

"insyaallah, kita akan akan membentuk pola-pola yang berbeda dalam penanganan covid-19. Kedua kita akan meresetting pemerintahan kembali untuk menimbulkan kepercayaan masyarakat yang lebih baik lagi. Ketiga publik servisis yang keluhannya kita dapat saat berdua kampanye, kita akan segera benahi," ujar Ramdhan Pomanto.

Ketiga program ini hadir untuk menjawab kesulitan masyarakat, sebab ini kesulitan masyarakat yang paling dominan maka kami akan kosentrasi, jelasnya.

Pleno dilaksanakan dengan protokol kesehatan ketat, pakai masker, menjaga jarak serta mencuci tangan dengan sabun pada air mengalir. (Rif/FK).

Read 1333 times
Rate this item
(0 votes)
Published in Citizen Journalism
Login to post comments

Galleries

 
  Penulis : Fred Daeng Narang  /  Editor : Mitha MK Bekasi, Jawa Barat (Phinisinews.com) – Master Asesor BNSP,...
  Penulis : Mitha MK / Editor : Fyan AK     Pulau Kodingareng, Makassar (Phinisinews.com) - Rektor Universitas...
  Penulis : Fred Daeng Narang  /  Editor : Mitha K Makassar (Phinisinews.com) – Sebanyak 120 kantong darah...
  Penulis : Redaksi  /  Editor : Fred Daeng Narang Bulukumba, Sulsel (Phinisinews.com) – Masyarakat adat...

Get connected with Us